Bab: Barangsiapa berpuasa ramadhan karena iman dan mengharap pahala.
Hadist : 1768
حَدَّثَنَا مُسْلِمُ بْنُ إِبْرَاهِيمَ حَدَّثَنَا هِشَامٌ حَدَّثَنَا يَحْيَى عَنْ أَبِي سَلَمَةَ عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُ عَنْ النَّبِيِّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ مَنْ قَامَ لَيْلَةَ الْقَدْرِ إِيمَانًا وَاحْتِسَابًا غُفِرَ لَهُ مَا تَقَدَّمَ مِنْ ذَنْبِهِ وَمَنْ صَامَ رَمَضَانَ إِيمَانًا وَاحْتِسَابًا غُفِرَ لَهُ مَا تَقَدَّمَ مِنْ ذَنْبِهِ
Telah menceritakan kepada kami Muslim bin Ibrahim telah menceritakan kepada kami Hisyam telah menceritakan kepada kami Yahya dari Abu Salamah dari Abu Hurairah radliallahu `anhu dari Nabi shallallahu `alaihi wasallam bersabda:
Barangsiapa yang menegakkan lailatul qadar (mengisi dengan ibadah) karena iman kepada Allah dan mengharapkan pahala (hanya dariNya) maka akan diampuni dosa-dosa yang telah dikerjakannya, dan barangsiapa yang melaksanakan shaum Ramadhan karena iman kepada Allah dan mengharapkan pahala (hanya dariNya) maka akan diampuni dosa-dosa yang telah dikerjakannya.
(HR Bukhari,1869,1870,1875,versi fathul bari 1901) dari Hadits 9 Imam.
Keterangan Hadits
1.Niat sangat penting dalam ibadah,oleh sebab itu shalat tarawih dan puasa hanya karena iman kepada Allah Ta’alaa dengan mengharap pahala dariNya saja.
2.Ibadah yang niatnya ikhlas tidak syirik, dan benar mengikuti sunnah maka akan bermanfaat bagi pelakunya.
3. Salah satu manfaat dari ibadah tarawih dan puasa ramadhan adalah, Allah Ta’alaa akan mengampuni dosa-dosa hambaNya.
4.Karena kita sangat butuh akan ampunan Allah Ta’alaa maka kita wajib menempuh jalan-jalan ampunan tersebut.
=====
Untuk bergabung
Group WA
Gabung SHSH ke no 081212837394
Pengguna Telegram alamat di bawah ini
SHSatuHadits
BBM 5438E62A
Pengguna facebook silahkan kunjungi
https://www.facebook.com/groups/HaditsNabi/
https://www.facebook.com/Shahih-Bukhari-458047030909672/
===
اَللَّهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ عَلَى نَبِيِّنَا مُحَمَّدٍ
Akhukum fillah
Abdurrahim Ayyub